Profil Jurusan Teknik Kimia UII

Sejarah Singkat Program Studi Teknik Kimia


Program Studi Teknik Kimia salah satu pelopor berdirinya Fakultas Teknologi Industri UII. Diawali dengan dibukanya Program Studi Teknologi Tekstil pada tahun 1975, sebagai salah satu program studi di Fakultas Teknik. Setelah beberapa kali mengalami perubahan dari program studi menjadi Fakultas Teknologi di tahun 1982 dan kembali ke program studi Tekstil di tahun 1993 SK Mendikbud RI No. 257/DIKTI/Kep/1993 akhirnya di tahun 1995 berubah menjadi Jurusan Teknik Kimia dengan SK Mendikbud No. 433/DIKTI/Kep/1995 dengan dua bidang studi, yaitu bidang studi Teknik Tekstil dan bidang studi Teknik Kimia.



Visi Program Studi Teknik Kimia


Program Studi Teknik Kimia UII sebagai penyelenggara pendidikan tinggi yang mengembangkan konsentrasi teknik kimia dan teknik tekstil yang berkualitas, kreatif, dan inovatif serta berperan aktif dalam pembangunan bangsa yang memiliki komitmen pada perubahan dan kemajuan
Pada Visi Program Studi Teknik Kimia UII, keunggulan pada visi UII diterjemahkan sebagai visi Program Studi Teknik Kimia UII yang menjadi aset utama nasional, sedangkan pengembangan ilmu dan pemanfaatan teknologi kimia serta tekstil merupakan terjemahan dari konsep dakwah untuk mencapai Rahmatan lil‘alamiin. Komitmen pada perubahan dan kemajuan merupakan semangat untuk dapat mempertahankan keunggulan dan mencapai kesempurnaan agar mampu menjadi Rahmatan lil‘alamin.



Misi Program Studi Teknik Kimia

  1. Menyelenggarakan pendidikan tinggi teknik kimia dan teknik tekstil
  2. Menghasilkan keluaran yang berkualitas dan bermanfaat
  3. Berperan aktif pada pengembangan dan penerapan teknologi


Tujuan Pendidikan Teknik Kimia UII

  1. Menyiapkan SDM yang handal di bidang teknik kimia dan teknik tekstil serta dapat memanfaatkannya untuk kepentingan masyarakat dan kesejahteraan umat.
  2. Menyiapkan mahasiswa yang mampu mengikuti kemajuan di bidang teknik kimia dan teknik tekstil dengan tetap mengedepankan etika, karakter, dan sikap yang terpuji.
  3. Membangun proses belajar mengajar dengan infrastruktur dan lingkungan yang kondusif untuk pengembangan dan aplikasi teknik kimia dan teknik tekstil.
  4. Memanfaatkan sumber daya secara maksimal untuk membangun jaringan kerjasama yang saling menguntungkan dengan berbagai pihak yang mendukung pengembangan dan aplikasi teknik kimia dan teknik tekstil.

Untuk informasi profil Jurusan Teknik Kimia selengkapnya dapat diunduh di sini.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Jamtek 2012 Indoor Hari Pertama

Kumpulan Buku Wajib bagi Mahasiswa Teknik Kimia